#

Bangun Koalisi di Pilgub, PKB Incar Partai Lain Usung Agus

Jumat, 01 Juli 2016 | 06:42 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Dukungan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) terhadap calon Gubernur Sulawesi Selatan Agus Arifin Nu’mang tidak main-main. Bahkan PKB saat ini tengah mengincar beberapa partai lain untuk membangun koalisi untuk mengusung wakil Gubernur Sulsel itu di Pilgub 2018 nanti.

“PKB diberi mandat oleh pak Agus untuk membangun komunikasi dengan partai lain. Kami sudah satu kesepahaman dengan beliau. Bahkan tidak ragu dengan beliau, karena kita satu visi misi,” kata ketua DPW PKB Sulsel Azhar Arsyad saat ditemui di acara buka puasa bersama di Jalan Toduppuli, Makassar, Kamis (30/6/2016).

pt-vale-indonesia

Sehingga saat ini parpol yang telah didekati oleh PKB yakni PDIP sudah komunikasi, PBB, PKPI, PPP. Menurutnya komunikasi telah terjalin dengan beberapa partai ini. Namun semua keputusan ada pada DPP nantinya.

Lebih lanjut dia mengatakan dukungan terhadap Agus merupakan sikap bulat PKB, namun semuanya tergantung pada rekomendasi dari DPP nantinya.”Tetapi Politik itu tidak ada yang resmi sebelum rekomendasi turun dari DPP,” ungkapnya.

Ia juga membantah terkait dengan beberapa analisa politik dan hasil survei sementara yang menempatkan trend Agus berada dibawah Bupati Bantaeng Nurdin Abdullah yang juga bakal calon Gubernur Sulsel.

Halaman:

BACA JUGA