Natal 2022, KPF Makassar Berbagi Kado dan Kasih ke Panti Murni

Jumat, 23 Desember 2022 | 20:02 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Natal tahun 2022 sebentar lagi akan dirayakan. Pelaksanaan Natal bagi Umat Kristiani tentunya selalu disambut dengan suka cita. Ungkapan rasa syukur itupun kerap diwujudkan dalam bentuk berbagi kepada sesama. Seperti yang dilaksankan oleh PT. Kontak Perkasa Futures (KPF) Makassar.

Untuk memeriahkan peringatan Natal, PT. KPF Makassar, yang diwakili oleh beberapa Leader dan staf kantor PT. KPF Makassar, mendatangi Panti Asuhan Murni, di Jl Singa No 81, Kota Makassar, Jumat (23/12/2022).

pt-vale-indonesia

Kunjungan ini bertujuan untuk menyalurkan bantuan dan membagikan kado Natal kepada pengurus dan penghuni panti. Hal itu sejalan dengan tema kegiatan berbagi PT. KPF Makassar kali ini, “Suka Cita Natal Bersama Panti Murni”.

Selain menyalurkan kebutuhan pokok, dalam kunjungan tersebut, PT. KPF Makassar juga memberikan bingkisan peralatan sekolah kepada anak-anak panti. Agar menunjang pendidikan dalam proses belajar lebih baik lagi.

“Kami ingin berbagi kasih dengan memberikan sembako berupa beras, mie instan dan lainnya. Hal ini bertujuan agar dalam perayaan natal, saudara umat nasrani kita juga bisa menikmati kebahagian di hari yang penuh kasih nanti,” kata Branch Manager PT. KPF Makassar, Sri Mulyanti.

Ia menambahkan, apa yang bisa diberikan bukan dinilai dari besar kecilnya, namun kata Yanti, sapaan akrabnya, niat tulus untuk bisa berbagi adalah yang hal utama.

“Memberikan hadiah dan kasih itu menjadikan niat sebagai hal utamanya. Layaknya mencintai itu tidak boleh ada sekat, dibatasi oleh agama, suku, ras dan golongan,” ucapnya.

Dalam pelaksanaan kegiatan ini, pengurus Panti Asuhan Murni, Hilda menyampaikan ucapan terima kasih kepada manajemen PT. KPF Makassar. Sebab, telah memberikan kasih kepada mereka.

“Terima kasih kami ucapkan kepada bapak dan ibu di KPF Makassar karena telah memasukkan Panti Asuhan Murni ke dalam daftar panti penerima bantuan. Semoga kita semua diberkati oleh tuhan,” tukasnya.(*)


BACA JUGA